Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Halusinasi Keledai

keledai

📚 Ø§Ù„استحمار الوهمي

Seorang petani meminta tambang kepada tetangganya untuk mengikat keledainya di belakang rumah.

Si tetangga ternyata tak punya tambang, tapi ia memberi solusi lain: “Kamu bisa mencoba cara ini. Lakukan gerakan seperti mengikat leher keledai seolah-olah kamu benar-benar mengikatnya, dia tidak akan ke mana-mana.” Si petani pun melaksanakan saran tetangganya.

Di pagi hari si petani melihat keledainya benar-benar tetap di tempatnya.

Ia pun menaiki keledainya untuk pergi ke kebun, tapi keledainya bergeming sama sekali dari tempatnya. Dengan susah payah sekuat tenaga ia mencoba menggerakkan keledainya tapi sia-sia, sampai akhirnya ia menyerah.

Si petani kembali lagi mendatangi tetangganya untuk minta solusi.

Si tetangga bertanya: “Apakah kamu telah melakukan gerakan pada keledaimu seolah-olah kamu melepas ikatannya?”

Si petani menjawab: “Gila kamu, tidak ada tali yang mengikatnya!”

“Itu kan menurut kamu, menurut keledai ada..!”

Maka si petani pun berakting di depan keledainya seolah-olah ia melepaskan ikatan di lehernya. Ajaib si keledai pun mau bergerak tanpa kesulitan sedikitpun!

Jangan terlalu heran dengan perilaku keledai..

Bahkan sebagian orang ada yang terbelenggu oleh halusinasi, atau zona nyaman, atau bahkan keyakinan semu tanpa dasar.

Seharusnya mereka sadar untuk segera membuang semua belenggu itu dengan ilmu dan motivasi sambil memohon bantuan kepada Allah.  Katakan : "Enyahlah wahai 'keledai halu'..!"

1 komentar untuk "Halusinasi Keledai"

  1. Benar adanya, kadang pikiran negatif yang menempel mesti dilepas sedikit2 supaya yakin pada kemampuan diri. Bismillah

    BalasHapus

Hindari kata-kata yang mengandung pornografi, penghinaan dan kebencian serta pelanggaran hukum yang berlaku.